
Princess Mary Superal Merebut Puncak Leaderboard Simone Asia Pacific Cup
Princess Mary Superal merebut posisi puncak leaderboard round kedua Simone Asia Pacific Golf di Pondok Indah Golf Course, Jakarta, Jumat (19/8/2022). Bermain 71 pukulan atau 1 di bawah par. Pegolf asal Filipina ini mengumpulkan total 132 pukulan atau 7 di bawah par. “Saya sangat senang saat tahu akan bermain bersama dengan So Yeon Ryu dan Bomee Lee. Saya sudah mengenal mereka sejak lama, saya sering melihat mereka di televisi. Saya sangat gugup, tapi saya hanya ingin belajar dari mereka dan melihat mereka bermain,” kata Princess Mary.
Walaupun bermain dengan dua pemain yang dikaguminya, Princess Mary tetap berusaha untuk fokus pada permainannya sendiri. “Saya hanya memikirkan dan fokus pada permainan saya, jadi itu sangat membantu saya. Dan hal itu lah yang akan saya akan lakukan untuk pertandingan besok,” jelas Princess Mary. Pegolf berusia 25 tahun itu juga memiliki potensi untuk menjadi juara kategori tim. Berpasangan dengan Pauline Del Rosario, mereka menempati posisi ketiga, di bawah tim Korea 2 dan Korea 1.
Pertandingan hari kedua terasa lebih berat dibandingkan dengan hari pertama. Selain cuaca panas, angin di lapangan juga cukup kencang. Hasil terbaik diraih oleh Hyo Joo Kim yang mencetak 68 pukulan di 4 bawah par. Namun pada leaderboard sementara, pemain asal Korea Selatan (Korsel) tersebut menempati posisi T4 dengan total 140 pukulan atau 4 di bawah par. Dia ties dengan So Yeon Ryu yang pada hari pertama menempati posisi puncak klasemen. So Yeon membuat beberapa kesalahan. Pada hari pertama dia mencetak 7 di bawah par, namun di hari kedua mengakhiri pertandingan dengan 75 pukulan atau 3 di atas par. Dia mencetak 5 birdie, namun juga membuat 2 bogey dan 3 double bogey.
“Secara keseluruhan permainan saya tidak sebaik kemarin. Saya tidak mendapat banyak kesempatan untuk membuat birdie dan kehilangan kesempatan membuat par,” kata Se Yeon, pegolf LPGA yang pernah memenangkan dua gelar juara turnamen Major. Dia berharap bisa mengembalikan performa terbaiknya pada pertandingan final besok (Sabtu, 20/8). Lydia Ko, pegolf berperingkat 4 dunia bertahan di posisi runner up leaderboard. Permainannya juga tidak sebaik hari pertama. Bermain event par atau mencetak 72 pukulan. Dia mencetak 3 birdie, yaitu di hole 4, 5, 17. Namun juga membuat 3 bogey, di hole 2, 11, dan 15. Pegolf amatir Indonesia, Patricia Walanda Sinolungan, berhasil mempertahankan posisinya di T7 bersama dengan tiga pegolf profesional, yaitu Jaravee Boonchant (Thailand), Maria Shinohara (Jepang), dan Patcharajutar Kongkraphan (Thailand). Masing masing mengumpulkan 143 pukulan atau 1 di bawah par.
Pada round kedua ini Patricia bermain event par. Mencetak 4 birdie, namun juga membuat dua bogey dan satu double bogey. 137: Princess Mary SUPERAL (PHI) 66 71 138: Lydia KO (NZL) 66 72
139: Bomee LEE (KOR) 67 72 140: Hyo Joo KIM (KOR) 72 68, So Yeon RYU (KOR) 65 75 141: You Min HWANG (KOR) 71 70
143: Jaravee BOONCHANT (THA) 73 70, Patricia SINOLUNGAN [A] INA 71 72, Maria SHINOHARA (JPN) 71 72, Patcharajutar KONGKRAPHAN (THA) 70 73 144: Natasha OON (MAS) 74 70 145: Tiffany CHAN (HKG) 73 72, Kokona SAKURAI (JPN) 70 75, Pauline DEL ROSARIO (PHI) 75 70
146: Kristina YOKO [A] (INA) 74 72, Momoka KOBORI (NZL) 76 70 147: Hinako SHIBUNO (JPN) 73 74, Karis DAVIDSON (AUS) 72 75 148: Yuli SHI (CHN) 74 74, Vani KAPOOR (IND) 78 70
149: Hsuan Ping CHANG (TPE) 74 75, Cheng Hsuan SHIH (TPE) 72 77, Xiang SUI (CHN) 76 73, Diksha DAGAR (IND) 74 75, Amandeep KAUR (IND) 72 77, Yealimi NOH (USA) 77 72, Saraporn CHAMCHOI (THA) 73 76 150: Virginie DING [A] (HKG) 78 72 151: Gaurika BISHNOI (IND) 77 74
153: Alyaa ABDULGHANY (MAS) 74 79, Kiriko SHIBUNO [A] (JPN) 75 78, Cassie PORTER (AUS) 80 73 154: Jaymie NG [A] (SIN) 76 78 155: Aunchisa UTAMA (THA) 76 79, Aloysa ATIENZA [A] (SIN) 81 74, Dea MAHENDRA (INA) 79 76, Phu Pwint Yati KHINE [A] (MYN) 81 74
156: Putri Aisyah AMANI (INA) 80 76 159: Melati PUTRI (INA) 81 78, Tatiana WIJAYA (INA) 78 81 160: Eimi KOGA (USA) 79 81
161: My Thao NGUYEN (VNM) 81 80 167: Nghi Bao NGO (VNM) 84 83 174: Khin Thu THU (MYN) 86 88
9: Korea 2 7: Korea 1 6: Philippines
4: New Zealand Even: Japan 2 +1: Indonesia 3
+4: Thailand 2 +7: Hong Kong +9: China, Malaysia, India 2
+10: Thailand 1, Chinese Taipei +12: Japan 1, Australia, India 1 +21: USA, Singapore
+23: Indonesia 2 +30: Indonesia 1 +40: Vietnam
+41: Myanmar
You may also like
Written by admin
Recent Posts
Archives
Categories
ulasankini usahakini wartadigital wisatakini sehat asikinfo berbakat makanan bukti harian terakurat kabarkini infokini infobaru mobil pokokinfo pintar review berpengalaman sukses ahlireview palingahli subuh cerita pekan cermat dasar gadget fatwa jejak kabar kamunanya kisah klikinfo maju narasi terahli bisnis palingbaru fashion merdeka reviewbaru infohot digital petunjuk sinar minggu tabloidonline pengetahuan trik tips silamviral trending Fyp kekinian exploredunia exploreindo infokini like tampangkini majalahviral photography likesinfo viralpost indonesia model cute style foryou fashion beritahot beauty happy nature viraldunia coretan photooftheday funny likesforlike repost beautiful usahaviral lifestyle gayahidup gadget ulasankini trend fakta gadgetviral hidupsehat kabaroke liputanku bisnis nusantara baca palinghits share review asik Tipsviral kisahviral catatankini jurnalbaru habarkini tulisanviral coretanpagi koranviral ulasanbaru jejakdigital bisnis coretansemangat wisatakuliner akurat hobi berakatabaik berkatguru majalahbisnis cerdas ceritamalam khusus halo harapan harian hariankepo karya beritabaru infoviral canggih layak link majalahpedia buming berpikir selamatpagi berbakat malam okekata sukses rajakata rajin serbu simak tanpabatas terbaik terbuming terkini ternama topikbaru tulisanmalam waktuinfo reviewer islam money dapur tanya order tekno usaha pedia trend tech fyp viral jurnal pelik logi sehat craft habar style link double pandai review bitcoin penguin zonabisnis stres vip jawa travel new mas news raja portal ygy report bank blog gombal digital zonausaha rahmat neon buku case kata berny anwar computer media best indo urusan forum baru pesona blogger wiki daya komunikasi hotel viral multi drakor valid wikipedia john tips paper mediabaru tabloid rantau broken tetede menkata mymedia inden cepatsehat daddy fashion berita zonabiru resep lawatek serbu gaya top ners adventure tiket abadi moslem bisnis otomotif elektrik ayohijab legit trendy thema insto peace kutai driving hiper goal hero reviewer manis ukay rider batam cara waktu jaga artikel penulis terkini entri teknokini detroit trending setup blogasik cahaya kamera fashion life babakbaru sushi mega alto red babon jurnalfyp trendkini stasion infokini inijalanku hosting diary kabarburung sendu muslimah links energy tv tega gayaterkini blogfashion nanas cheat catering baruviral sentraliklan bangunusaha debat jalanjalan
Leave a Reply